Cara Meninggikan Badan
Cepat – Siapa yang tidak ingin memiliki tinggi badan yang ideal?
pastinya semua mendambakan tinggi badan tersebut. Mengingat dengan postur tubuh
yang tinggi, kita akan terlihat lebih wibawa dari pada yang lainnya.
Namun untuk mendapatkan
tinggi badan secara maksimal, tidaklah mudah. karena selain kita harus
melakukan olahraga peninggi badan, kita juga harus mengonsumsi makanan sehat
peninggi badan setiap harinya.
 |
| Kegagahan pria dengan postur tinggi |
Meskipun sekarang ini
banyak juga referensi cara meninggikan badan dengan cepat di internet,
nampaknya hal tersebut tidak akan berdampak besar jika tidak dilakukan dengan
baik dan benar.
Faktor Penentu Tinggi Badan
Seseorang
Sebenarnya tinggi badan
dipengaruhi 50 % dari keturunan guys,
jadi jika Anda memiliki riwayat keluarga yang katakanlah kurang tinggi, maka
secara otomatis tinggi badan Anda juga sekitaran mereka.
Namun tidak perlu khawatir,
karena masih ada jatah yang 50 %, sehingga Anda bisa memanfaatkannya untuk
meninggikan badan. penentu tinggi badan yang 50 % itu berasal dari lingkungan
hidup, nutrisi, dan kebiasaan yang sering kita lakukan.
Bagaimana Cara Meninggikan
Badan Dengan Cepat 3 Minggu?
Mungkin judul yang saya
buat diatas dianggap mustahil oleh sebagian besar dari Anda, tetapi percaya
tidak percaya memang hal tersebut sudah saya alami sendiri.
Cerita dikit ye hehe.
Pada waktu itu saya duduk
di SMA, kebetulan dari 34 lelaki saya adalah yang paling terpendek. Kemudian selama
satu bulan liburan, saya mencari referensi cara meninggikan badan usia 17 tahun
di internet (karna usia waktu itu juga 17 tahun). Setelah ketemu saya mencoba
mempraktekan sendiri, dan ternyata alhamdulilah berhasil.
Akan tetapi Anda tidak
perlu meniru cara saya meniggikan badan dalam usai tersebut. Karena meskipun
Anda sudah berusia lebih dari itupun sebenarnya masih bisa untuk meningkatkan
tinggi badan.
Hanya saja yang harus Anda
ingat batas maksimal untuk pertumbuhan menurut para ahli itu adalah usia 20 tahun.
Jadi sebelum usia ini, Anda harus melakukan serangkaian olahraga rutin dan
konsumsi makanan bergizi agar tinggi badan bisa optimal.
Cara Meninggikan Badan
Secara Alami Dalam 3 Minggu
Seperti yang telah saya
kutip dari sebuah portal kesehatan internasional, StyleCraze, ada beberapa
cara untuk meninggikan badan secara alami yang bisa Anda lakukan. Berikut selengkapnya.
1. Konsumsi makanan
bernutrisi
Makanan bernutrisi dalam
meninggikan badan dapat diibarat sebagai sebuah pupuk kompos tanaman, tanpa adanya
pupuk tanaman tidak akan menjadi besar dan tinggi. sebaliknya, jika pupuk yang
diberikan salah, bukannya memberikan tinggi badan maksimal malah tubuh Anda
akan semakin kerdil.
Diet dan nutrisi yang tepat
untuk tubuh memegang peranan yang cukup penting dalam pertumbuhan sekaligus
perkembangan Anda. Dalam hal ini asupan mineral essens haruslah selalu Anda
tingkatkan dari hari ke hari.
Perbanyaknya mengonsumsi
makanan yang mengandung kalsium, fosfor, yodium, serta magnesium. Karena makanan-makanan
seperti inilah yang bisa meningkatkan pertumbuhan tulang Anda secara optimal.
selain itu, batasi makanan dengan kandungan lemak jenuh yang tinggi. sebagai
gantinya Anda dapat mengonsumsi makanan berprotein.
Adapun makanan peninggi
badan secara alami yang bisa Anda konsumsi diantaranya seperti:
- Telur ayam, telur bebek
- Susu berkalsium tinggi
- Sayuran hijau (bayam,
sawi, kol, brokoli)
- Apel
- Pisang
- Makanan laut (salmon,
ikan tuna, cumi)
- Kacang-kacangan (kedelai,
kacang ijo, kacang tanah, mete)
- Daging (sapi, ayam,
bebek, kambing)
- Yoghurt
- Dan masih banyak lagi.
2. Sinar matahari
Sinar matahari sangatlah
penting untuk memacu pertumbuhan tulang yang ada dalam tubuh Anda. Dengan
memaparkan diri di bawah sinar matahari pagi dan sore hari, maka vitamin D
dalam tubuh bisa diaktifkan secara maksimal.
Dengan aktifnya vitamin D
inilah kalsium dalam tubuh dapat bekerja secara optimal. Sebab tanpa adanya
sinergi dari vitamin D, kalsium tidak akan diserap maksimal oleh tubuh.
Oleh karenanya, pastikan
Anda memaparkan diri di bawah sinar matahari ketika pagi dan sore hari. Agar lebih
maksimal, Anda dapat memaparkan diri sambil melakukan olahraga-olahraga rutin.
3. Peregangan dan olahraga
Peregangan dan olahraga
juga wajib Anda lakukan ketika ingin meningkatkan tinggi badan, tanpa adanya
peregangan dan olahraga, Anda tidak akan mendapatkan postur tubuh yang tegap
dan panjang.
Semua olahraga sebenarnya
baik untuk meninggikan badan dengan cepat, akan tetapi cobalah untuk melakukan
olahraga yang ringan aja sob, seperti
misalnya bersepeda dan berenang.
Dengan melakukan kedua
olahraga diatas secara rutin, baik sore ataupun pagi hari, maka Anda akan
merasakan peningkatan tinggi badan yang cukup singnifikan. Selain itu daya tahan tubuh Anda juga akan lebih terjaga.
4. Yoga
Inilah salah satu olahraga
peninggi badan yang paling saya rekomendasikan. Bahkan beberapa situs kesehatan
ternama juga merekomendasikan yoga sebagai olahraga yang tepat untuk
meninggikan badan.
Sebab latihan satu ini
bukan hanya dalam bentuk olahraga saja, namun juga dalam bentuk peregangan. Dengan
demikian, Anda akan mendapatkan 2 manfaat sekaligus dari satu latihan tersebut.
Selain mampu membentuk
postur tubuh, seperti yang telah kami lansir dari Stylecraze.com. olahraga satu ini dipercaya juga mampu meningkatkan
sensitivitas hormon pertumbuhan dari dalam.
5. Tidur secara teratur
Yang terakhir adalah dengan tidur secara teratur. Dengan tidur secara
teratur maka hormon pertumbuhan akan bekerja secara maksimal. Terutama hormon
yang memicu pertumbuhan tulangmu.
Jadi, jangan sampai Anda
lewatkan istirahat tidur cukup setiap harinya. Tidur yang ideal untuk tubuh
adalah sekitar 8 jam sehari. Namun jika Anda tidak bisa tidur selama 8 jam
sehari entah karena urusan kerja atau apa, silahkan luangkan waktu setiap 4 jam
untuk tidur selama 30 menit saja. Walau sebentar,
tetapi waktu tersebut cukup berharga bagi hormon dalam menjalankan tugasnya.
Itulah beberapa cara
meninggikan badan usia 17 sampai 20 tahun hanya dalam 3 Minggu. Akan tetapi
untuk setiap hasil akhir dari tips diatas berbeda-beda. Perbedaan tersebut
didasarkan pada kinerja hormon pertumbuhan masing-masing.
Ciri khas yang menujukan
hormon pertumbuhan Anda berkerja secara optimal adalah ketika mimpi basah untuk
pria dan keluar lendir untuk wanita. biasanya tanda-tanda tersebut terjadi
mulai dari usia 15 tahun ke atas.
Sekian perbincangan kita
dalam topik cara meninggikan badan secara alami. apabila ada pertanyaan atau
tambahan, silahkan sampaikan melalui kolom komentar yah. Semoga
dapat bermanfaat dan selamat mencobanya.
Labels: Blog, Kesehatan